Bunda Cakes

From Bunda With Love
Hommade Cake & Chocolate
All products made by order only, so, fresh from my kitchen
Wanna try?? please call me:
-0852 108 65540
- email: tetyk@rocketmail.com
- pin by request
- address: East Jakarta
Don't miss it, thank you.


01 November 2008

Risol Rogut Ayam

Ba'da maghrib itu suka iseng deh kalo gak ada makanan, pengen bikin cemilan yang enak & simpel gitu lohhhh, trus bahannya yang ada dirumah, jadi gak usah beli lagi. Nah dipilihlah kudapan ini....weks risol maning....risol maning....., tapi gak pada bosen lhoooo, apalagi eykeh, secara eykeh kan sukanya makanan asin & gurih.

Nah ini resep rogutnyanya, karena resep kulit risol dah aku posting sebelumnya.
Resep Rogut Ayam
by Tety
4 potong dada ayam dicincang (bisa diganti dengan daging giling, sosis)
3 buah wortel dipotong kecil-kecil, atau mix vegetable, biar lebih beragam sayurannya.
1 buah bawang bombay ukuran kecil dicincang halus
2 siung bawang putih dicincang halus
200 ml susu cair
1 Sdm margarin untuk menumis
1/2 Sdm tepung terigu (aku gak suka terlalu kental)
Garam dan gula secukupnya, tambah merica sedikit.
Cara membuat
-Panaskan margarin, masukkan bawang putih dan bawang bombay, aduk sebentar hingga harum.
-Masukkan ayam dan wortel aduk hingga ayam berubah warna.
-Larutkan tepung terigu dengan susu cair, kemudian masukkan kedalam tumisan ayam, aduk cepat.
-Masukkan bumbu lainnya, aduk terus hingga mengental.
-Bila sudah meletup letup dan licin ( tidak menempel pada wajan ), matikan api, dinginkan sebentar.

Penyelesaian:
-Ambil selembar kulit risol atau crepes, isi dengan ragout kurang lebih satu sendok makan setelah itu celupkan ke putih telur dan gulingkan di tepung panir .
-Simpan di lemari es kurleb 30 menit, tujuannya adalah supaya tepung panirnya lebih lengket, dan dengan menggoreng dalam keadaan dingin maka akan menyerap sedikit minyak.
-Kalo pengen langsung digoreng boleh boleh aja kok, gak sabar ya nunggu setengah jam hi....hi... .
Simpel kan ayooooo bikin, apalagi musim hujan gini, kan enak makan yang hangat-hangat.

2 komentar:

novita mengatakan...

Mauuuuu dunkkkkk...secara aku penggemar risollll
hik hik...jadi pinginnnn
kalau aku dah gak mabok aku boleh ya pinjem resepnya mba

Small Kitchen mengatakan...

Silahkan mbak, emang niy risol wenak banget

LinkWithin

Blog Widget by LinkWithin